berita.depok.go.id - berita.depok.go.id - Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono mengatakan, sudah 600 orang yang mendaftar untuk mengikuti program DEPOKPOP hingga Kamis (01/09/22) malam. Hal itu membuktikan antusiasme warga Depok cukup tinggi dalam program kolaborasi antara Pemerintah Kota (Pemkot) Depok dengan Kota Jeonju, Korea Selatan.
Lebih lanjut, Imam menuturkan, kolaborasi yang dibangun di antaranya dalam bidang pendidikan, smart city, budaya, dunia usaha, dan kepemudaan. Dengan sejumlah kegiatan yang dilakukan, mulai dari kelas bersama Representasi Konkuk University, kelas bahasa Korea dan kelas beasiswa, kelas budaya Kota Depok hingga kelas motivasi, public speaking & kepemimpinan.
"Tak hanya itu, warga Depok juga dapat ikut menampilan kreativitas melalui kegiatan DEPOKPOP Festival secara langsung di Alun-alun Kota Depok," tuturnya kepada berita.depok.go.id, Kamis (01/09/22) malam.
Dikatakan Imam, pada tanggal 2 September 2022 akan ada penampilan Tari Betawi dan Flash Mob Korean Dance. Sedangkan pada tanggal 4 September 2022 akan ada penampilan dari Seoul Oppa, Depok Culture Show dan Fasion Show di Alun-alun Kota Depok.
"Event ini membuktikan anak-anak Kota Depok mampu untuk Go Internasional dengan saling mengenalkan budaya, pendidikan, kepemudaan, dan lain sebagainya. Kegiatan ini juga dapat memotivasi para remaja sebagai penerus masa depan bangsa," ujar IBH.
"Bagi yang ingin ikut serta dapat mendaftar melalui link Link https://bit.ly/DepoKpop atau menghubungi nomor +62 838-7266-9903," pungkasnya. (JD09/ED02/EUD02)