Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Kesehatan
Kesadaran Berolahraga di Depok Melonjak, Capai 66,3 Persen
JD 05 - berita depok

16
Kamis, 20 Nov 2025, 9:44 WIB

Kepala Disporyata Kota Depok, Eko Herwiyanto saat pembukaan Turnamen Bulutangkis HUT KORPRI dan DWP Kota Depok, di Balai Rakyat Mekarsari, Kecamatan Cimanggis, Selasa (18/11/25). (Foto: JD 05/Diskominfo)

berita.depok.go.id - Kesadaran masyarakat Kota Depok untuk berolahraga terus menunjukkan tren positif. Berdasarkan hasil survei Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Jawa Barat, partisipasi olahraga masyarakat Depok mencapai 66,3 persen.

Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan, dan Pariwisata (Disporyata) Kota Depok, Eko Herwiyanto menyebut capaian tersebut menjadi bukti bahwa warga semakin peduli terhadap kesehatan dan kebugaran.

“Alhamdulillah, hasil survei tahun 2024 meningkat 42 persen partisipasi masyarakat yang berolahraga. Ini menunjukkan gairah dan semangat berolahraganya bagus,” ujar Eko saat membuka pertandingan bulutangkis HUT ke-54 KORPRI dan HUT ke-26 DWP di Balai Rakyat Mekarsari.

Ia menjelaskan, peningkatan ini tidak lepas dari berbagai kebijakan Pemerintah Kota (Pemkot) Depok dalam mendorong gaya hidup aktif dan sehat. Di antaranya melalui Peraturan Wali Kota Nomor 89 Tahun 2024 tentang Pembudayaan Olahraga. Regulasi tersebut diperkuat dengan Instruksi Wali Kota Nomor 9 Tahun 2024 tentang Pelaksanaan Olahraga Secara Rutin bagi Pegawai di Lingkungan Pemerintah Daerah Kota Depok.

Lebih lanjut, Eko menyampaikan Wali Kota Depok Supian Suri mewajibkan seluruh ASN untuk melaksanakan olahraga setiap Jumat hingga pukul 09.00 WIB.

“Dengan tagline Gemas Bro (Gerakan Masyarakat Sadar Berolahraga), ASN Depok semakin hidup sehat agar bisa memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat,” tandasnya. (JD 05/ED 02)


Apa reaksi anda?
1
0
0
0
0
0
0