Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Halbil RSUD KiSA, Bang Imam Ajak Menjaga Konsistensi Ibadah Pasca Ramadan

JD 05 - berita depok
Kamis, 18 April 2024, 18:40 WIB
Foto: JD 01/Diskominfo. Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono memberikan sambutan pada acara Halal Bi Halal RSUD KiSA Kota Depok, Rabu (17/04/24).

berita.depok.go.id - Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono mengajak umat muslim di Depok untuk tetap menjalankan rutinitas ibadah yang sudah dilakukan selama sebulan penuh di Ramadan kemarin untuk 11 bulan ke depannya.

Hal tersebut dsampaikannya saat menghadiri Halalbihalal (Halbil) civitas hospitalia Rumah Sakit Umum Daerah Khidmat Sehat Afiat (RSUD KiSA) Kota Depok, Rabu (17/04/24).

"Selama sebulan kemarin itu training berbagai ibadah di dalamnya dijalani mulai puasa, tarawih, sahur, Tilawatil Quran. Mudah-mudahan ba'da Ramadan masih bisa dilakukan," katanya saat sambutan acara tersebut.

Bang Imam, sapaan Wakil Wali Kota Depok, berharap, ibadah yang telah dilakukan umat muslim pada bulan puasa Ramadan dapat diterima Allah SWT dan kelak menjadi bekal di akhirat. Serta dapat menjadi orang-orang bertakwa lahir dan batin.

Menurut Bang Imam, diterimanya amal ibadah umat muslim tergantung perbuatan individunya. Oleh karena itu, berbuat baiklah dan saling memaafkan agar amalnya diterima Allah SWT.

"Semoga kesalahan kita dihapus Allah, minta ampun kepada Allah bila ada kesalahan di keseharian kita disengaja atau tidak, InsyaAllah akan diperbaiki kembali ke depannya agar lebih baik dan bersinergi atas apa yang dilakukan selama ini ke arah lebih baik," sambungnya.

"Kita sudah bangun Kota Depok dengan sepenuh hati dengan segala kekuatan yang dimiliki, kekurangan itu pasti ada. Tetapi kita bertekad bersama-sama membangun Depok yang Maju, Berbudaya, dan Sejahtera," pungkasnya. (JD 05/ED 02)