Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Pembangunan Pemerintahan News
GenRe dan PIK-R Panmas Usulkan Dua Kegiatan pada Musrenbang Kecamatan
JD 05 - berita depok

9
Kamis, 16 Feb 2023, 7:33 WIB

Foto: JD 05/Diskominfo Ketua Forum GenRe Kecamatan Pancoran Mas, Rizfinia Destriana (kiri) bersama Ketua PIK R Kecamatan Pancoran Mas, Karmila Istiqomah (kanan) saat ditemui di Kantor Kecamatan Pancoran Mas, belum lama ini.

berita.depok.go.id - berita.depok.go.id - Forum Generasi Berencana (GenRe) dan Kelompok Pusat Informasi Konseling Remaja (PIK-R) Kecamatan Pancoran Mas (Panmas) mengusulkan dua kegiatan untuk penguatan kelembagaan dan kompetensi sumber daya manusia (SDM). Usulan tersebut disampaikan saat Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tingkat Kecamatan Panmas, Kamis (16/02/23).

Ketua Forum GenRe Kecamatan, Panmas, Rizfinia Destriana mengatakan, pihaknya mengusulkan kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) untuk para anggota Forum GenRe dam PIK-R di tingkat kecamatan hingga kelurahan. Pasalnya, sejak awal pembentukan hingga saat ini, belum pernah dilakukan LDK.

"Kami ingin Forum GenRe dan PIK-R ini kuat, dari sisi SDM-nya juga kelembagaannya, jadi tidak hanya dibentuk, tapi berjalan semua kegiatan yang ada di Forum GenRe," kata Rizfinia kepada berita.depok.go.id, usai Musrenbang Kecamatan Panmas.

Dia menuturkan, kegiatan kedua yang diusulkan adalah peningkatan lifeskill untuk pengurus Forum GenRe dan PIK-R. Salah satu kemampuan yang ingin diasah adalah bercocok tanam dengan sistem hidroponik dan pelatihan multimedia.

Menurut Rizfinia, remaja-remaja masa kini banyak yang tidak peduli dengan lingkungan. Oleh sebab itu, dirinya ingin menumbuhkan rasa cinta dan perhatian remaja untuk bercocok tanam di pekarangan rumah.

"Kalau hidroponik dikembangkan saja itu akan bermanfaat untuk masa depan kita. Selain bagus untuk kesehatan sayur dan buah yang ditanam juga bisa menjadi sumber pendapatan rumah tangga di masa depan," ujarnya.

"Begitu juga dengan pelatihan multimedia, yang di zaman sekarang sangat dibutuhkan SDM yang memiliki kemampuan itu. Jadi kami ingin remaja-remaja Panmas cakap dari beragam keahlian," tandasnya. (JD 05/ED 02/EUD03)


Apa reaksi anda?
0
0
0
0
0
0
0