Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

News Pemerintahan
Depok Miliki Insinerator di TPS Merdeka, Camat Sukmajaya: Bantu Persoalan Sampah di Wilayah Kami
JD 02 - berita depok

193
Selasa, 19 Nov 2024, 12:14 WIB

Ilustrasi pengoperasian insinerator di TPS Merdeka I. (Foto: Dokumentasi Kecamatan Sukmajaya)

berita.depok.go.id - berita.depok.go.id - Camat Sukmajaya, Wiyana mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Depok yang telah menghadirkan insinerator di TPS Merdeka 1. Keberadaan alat penghancur sampah tersebut sangat membantu persoalan sampah khususnya di wilayah Kecamatan Sukmajaya.

"Alhamdulillah atas nama masyarakat Kecamatan Sukmajaya mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Depok yang memberikan dua alat penghancur sampah dengan kapasitas 20 ton per hari. Sehingga ini membantu persoalan sampah di wilayah kami," tuturnya kepada berita.depok.go.id, Selasa (19/11/24).

Camat Wiyana berharap, keberadaan insinerator ini dapat disempurnakan dengan menambah Sumber Daya Manusia (SDM) yang cukup. Sehingga dapat dioperasikan secara maksimal dalam mengatasi persoalan sampah.

Dikatakan Camat Wiyana, saat ini sudah ada tiga sistem pengolahan sampah di Kecamatan Sukmajaya. Yaitu, dengan cara komposter di TPS Merdeka I, budidaya maggot di TPS Merdeka II, dan yang terbaru dengan insinerator dengan kapasitas 20 ton di TPS Merdeka I.

Kendati demikian, tambah Camat Wiyana, pihaknya terus mengingatkan kepada masyarakat untuk tetap semangat dalam melakukan pemilahan sampah dari rumah. Selain itu juga mengoptimalkan keberadaan bank sampah dengan mengembangkan aneka kerajinan dari sampah yang dihasilkan.

"Kami terus mengingatkan kepada seluruh masyarakat untuk tetap melakukan pemilahan sampah dari rumah. Sehingga tidak menambah beban pembuangan sampah ke TPA Cipayung," tutupnya. (JD 02/ ED 01). 



Apa reaksi anda?
0
0
0
0
0
0
0