berita.depok.go.id - class="p1" style="margin-right: 0px; margin-bottom: 0px; margin-left: 0px; font-stretch: normal; font-size: 17px; line-height: normal; caret-color: rgb(0, 0, 0); color: rgb(0, 0, 0); -webkit-tap-highlight-color: rgba(26, 26, 26, 0.3); -webkit-text-size-adjust: auto;">Keliling meninjau kegiatan pembangunan di wilayah Kota Depok dengan membonceng ajudan naik sepeda motor bukan peristiwa luar biasa bagi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok, Supian Suri.
Kebiasaan blusukan Sekda Depok dengan membonceng kendaraan roda dua bersama ajudan untuk meninjau kegiatan pembangunan di wilayah tersebut juga dilakukannya saat mendampingi Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Provinsi Jawa Barat (Jabar), Atalia Praratya Kamil yang juga sebagai Ketua Umum Jabar Bergerak saat berkeliling di Kota Depok pada Rabu (28/08/22).
Melalui pantauan, sejak pagi, Supian Suri sudah berada di lokasi pertama Ketua TP-PKK Jabar Atalia Praratya Kamil melakukan tinjauannya ke Posyandu Karunia dalam Pembinaan Posyandu dan Pelayanan KB di Puskesmas Beji.
Usai giat tersebut dilanjut dengan mendampingi istri Gubernur Ridwan Kamil bersama Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Jabar, Dedi Supandi dan Ayah Posyandu Provinsi Jabar, Farhan ke TK Darul Abidin di Beji Timur.
Setelah acara tersebut, Sekda Depok lalu ke Balai Kota Depok dengan membonceng ajudannya untuk menghadiri pertemuan dengan tokoh lintas agama dengan Gubernur Jabar dan Ketua TP-PKK Jabar dan Wali Kota Depok ke Balai Kota.
Menurut Sekda Kota Depok, Supian Suri, dengan menggunakan sepeda motor menjadi lebih fleksibel menembus kepadatan lalu lintas sehingga dapat lebih banyak kegiatan pembangunan yang ia tinjau.
Terlebih, ujar dia, hari ini dirinya mendampingi sejumlah kegiatan Gubernur Jabar untuk mengunjungi lokasi-lokasi pembangunan di Depok hasil kolaborasi Pemerintah Kota (Pemkot) Depok dengan provinsi.
"Kalau menggunakan motor pandangan bisa lebih luas, pergerakan juga cepat untuk menjangkau seluruh wilayah Depok," tandas Supian Suri. (ED02/EUD02)