Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Pemerintahan Maju Sejahtera

Covid-19 Melandai, Camat Sawangan Ingatkan Warga Terus Jaga Prokes

JD10 - berita depok

6
Jumat, 8 Apr 2022, 14:54 WIB

Camat Sawangan, Anwar Nasihin. (Foto : Diskominfo)

berita.depok.go.id - Camat Sawangan, Anwar Nasihin mengingatkan warganya untuk selalu menerapkan protokol kesehatan (prokes), meski saat ini kasus Covid-19 menunjukkan tren penurunan. Semua itu dimaksudkan agar tidak ada peningkatan kasus positif di wilayahnya maupun di Kota Depok.

"Saya selalu mengingatkan warga melalui Lurah, LPM, Ketua Lingkungan untuk taat prokes," ujarnya kepada berita.depok.go.id, Jumat (08/04/22).

Dijelaskannya, penerapan prokes ini dilakukan sampai ada informasi dari pemerintah kalau pandemi sudah berakhir. Karena terkait peraturan ini, pihaknya selalu berpedoman dari pemerintah pusat maupun kota.

"Kalau belum ada informasi bahwa pandemi selesai kita ikuti saja peraturan terkait prokesnya," jelasnya.

Lebih lanjut, Anwar juga mengajak warganya untuk melakukan vaksinasi tahap ketiga atau booster. Sebab, imbuhnya, vaksin sangat berguna untuk meningkatkan imunitas tubuh.

"Saat ini pemerintah maupun kepolisian sudah menyiapkan vaksinasi booster bagi warga," tutupnya. (JD 10/ED 01/EUD02)


Apa reaksi anda?
0
0
0
0
0
0
0