Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Cegah Kekerasan Pada Perempuan dan Anak, DP3AP2KB Depok Perkuat Peran Satgas PKDRT dan TPPO

JD 02 - berita depok
Senin, 24 Juni 2024, 17:14 WIB
Para Gugus Tugas PKDRT dan TPPO tingkat kecamatan se-Kota Depok dan Satgas PKDRT dan TPPO kelurahan se-Kota Depok yang mengikuti Workshop Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak (KTPA) dan TPPO Tingkat Kota Depok Tahun 2024 di Aula Teratai Gedung Balai Kota Depok, Senin (24/06/24). (Foto: JD 02/Diskominfo Depok).

berita.depok.go.id - Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Depok menggelar Workshop Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak (KTPA) dan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) Tingkat Kota Depok Tahun 2024 di Aula Teratai Gedung Balai Kota Depok, Senin (24/06/24). 

Kegiatan tersebut diikuti oleh Gugus Tugas Pencegahan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (PKDRT) dan TPPO tingkat kecamatan se-Kota Depok dan Satgas PKDRT dan TPPO kelurahan se-Kota Depok. 

Kepala DP3AP2KB Kota Depok, Nessi Annisa Handari mengatakan Kota Depok telah melakukan berbagai upaya pencegahan dan penanganan KTPA dan TPPO mulai dari upaya promotif, preventif, kuratif dan rehabilitatif dan kolaborasi serta sinergitas lintas sektor.

Dikatakannya, penguatan kelembagaan dilakukan melalui pembentukan Gugus Tugas PKDRT dan TPPO Tingkat Kota, yang telah ditindak lanjuti dengan Pembentukan Gugus Tugas PKDRT dan TPPO tingkat Kecamatan. 

Selanjutnya di tingkat kelurahan juga ada Satgas PKDRT dan TPPO, juga di semua RW se-Kota Depok ada kelompok kegiatan atau disingkat Poktan PKDRT dan TPPO yang ditetapkan dengan Keputusan Lurah.

"Keberadaan kelembagaan tersebut melibatkan seluruh unsur mulai dari pemerintah daerah, masyarakat, organisasi masyarakat, organisasi profesi, dunia usaha, dan akademisi yang dapat membantu pemerintah Kota Depok dalam upaya pencegahan dan penanganan kasus kekerasan di Kota Depok," tutur Nessi dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kepala Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Pengarusutamaan Gender (PPUG) DP3AP2KB Kota Depok, Muchamad Zakky Fauzan. 

Dirinya mengungkapkan, kegiatan workshop ini merupakan salah satu upaya peningkatan kapasitas dan kemampuan Gugus Tugas dan Satgas. 

Tentunya untuk mendapat informasi lebih terkait perlindungan anak kondisi khusus dan psikososial bagi korban dan pelaku kekerasan terhadap perempuan dan anak.

"Harapannya, semua pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan oleh Gugus Tugas dan Satgas di wilayah dapat terakomodir sehingga dapat menjadi acuan dalam melaksanakan tugas di lapangan," jelasnya. 

"Serta, kehadiran mereka dapat dirasakan dan memberikan manfaat bagi masyarakat, sehingga dapat berkontribusi positif bagi Kota Depok dalam rangka mewujudkan Depok sebagai kota berketahanan keluarga," tandasnya. (JD 02/ ED 01).