Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Polresta Depok Dukung Pembangunan di Kota Depok

admin - berita depok
Senin, 15 Juli 2019, 11:01 WIB
Maju


Wali Kota Depok, Mohammad Idris bersama Kapolresta Depok Kombes Pol. Didik Sugiarto dan para Forkopimda Kota Depok. (Foto: Bima/Diskominfo)

depok.go.id-Kepolisian Resor Kota (Polresta) Depok berkomitmen akan terus mendukung Pemerintah Kota Depok dalam menyukseskan pembangunan. Dukungan tersebut dilakukan dengan menciptakan kondisi yang aman serta kondusif, agar pembangunan dapat berjalan sesuai program yang direncanakan.

Kapolresta Depok, Kombes Pol Didik Sugiarto mengatakan, dalam melaksanakan tugas kepolisian tidak dapat berdiri sendiri. Menurutnya, butuh kerja sama dengan instansi terkait lainnya, khususnya Pemerintah Kota Depok.

“Depok punya program Kota Layak Anak (KLA). Kami akan support program pembangunan itu. Kami juga ada satuan khusus untuk mengawal program tersebut,” ucapnya kepada depok.go.id saat peringatan HUT Bhayangkara ke-73 di Mapolresta Depok, Rabu (10/07/2019).

Dirinya menjelaskan, program KLA tersebut turut menjadi tugas kepolisian. Pihaknya juga memiliki program Patroli Komunikatif yang berkonsentrasi kepada anak dan remaja.

“Setiap malam kami patroli menyambangi anak atau remaja yang nongkrong atau berkumpul. Kami ajak diskusi, intinya kami melakukan tindakan penengahan perilaku menyimpang yang dilakukan anak-anak di Kota Depok,” ucapnya.

Penulis : Janet Swastika

Editor : Dunih

Diskominfo