Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Lantik Puluhan Pantarlih, Ini Pesan dari Lurah Duser

JD10 - berita depok
Senin, 24 Juni 2024, 15:37 WIB
Lurah Duser, Kiki Mutakin saat foto bersama dengan para pantarlih yang baru dilantik, Senin (24/06/24). (Foto: Dokumentasi Narasumber)

berita.depok.go.id - Sebanyak 33 petugas pemutakhiran data pemilih (Pantarlih) Kelurahan Duren Seribu (Duser) Kecamatan Bojongsari resmi resmi dilantik, hari ini.  Berjalan khidmat pelantikan dipimpin langsung Lurah Duser, Kiki Mutakin. 

Kepada para pantarlih yang baru saja dilantik, Kiki menyampaikan sejumlah pesan, pertama, dalam melakukan pendataan di masyarakat harus dilakukan dengan cermat. Sebab, pasti akan ada perubahan data di masyarakat entah itu pindah ke daerah lain maupun meninggal dunia sehingga sudah tidak sesuai dengan dokumen kependudukan.

"Pasti ada perubahan di setiap wilayah apakah mereka sudah pindah ke daerah lain maupun meninggal dunia, yang jelas harus benar-benar cermat dan detail dalam mendata masyarakat," ujarnya kepada berita.depok.go.d,Senin (24/06/24).

Pesan kedua, sebagai pantarlih harus memiliki sikap netralitas dalam bekerja karena bagian dari Komisi Pemilihan Umum (KPU). Tidak lagi melakukan politik praktis atau mendukung salah satu calon pasangan.

"Karena sudah memilih menjadi pantarlih maka sudah tidak boleh berpolitik seperti deklarasi maupun memasang atribut calon pasangan yang berpolitik," tuturnya.

Lebih lanjut, masa kerja Pantarlih akan berlangsung selama sebulan, mulai dari 24 Juni hingga 25 Juli 2024. Secara umum, tugas Pantarlih adalah membantu KPU Kota, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), serta Panitia Pemungutan Suara (PPS) dalam menyusun daftar pemilih dan memutakhirkan data pemilih.

"Tugas teknis Pantarlih meliputi melakukan pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih dan memberikan tanda bukti kepada pemilih dengan mendatangi langsung rumah calon pemilih. Ditandai dengan penempelan stiker coklit di setiap rumah pemilih," tutupnya. (JD10/ ED 01).