Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

Hari Bebas Kendaraan Bermotor, Ini Pesan Kepala DLHK Kota Depok

JD 08 - berita depok
Kamis, 22 September 2022, 17:03 WIB

berita.depok.go.id- Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Depok, Ety Suryahati mengatakan, Hari Bebas Kendaraan Bermotor yang diperingati setiap tanggal 22 September menjadi momentum untuk saling mengingatkan terkait kebutuhan kualitas udara yang baik. Oleh karena itu, dirinya mengajak seluruh masyarakat untuk berkontribusi dalam penyedian udara yang baik.

“Kualitas udara yang baik bisa dibentuk apabila setiap orang memiliki komitmen kuat dalam menekan tingkat polusi udara. Misal berkendara menggunakan sepeda atau berjalan kaki,” ujarnya, Kamis (22/09/22).

Lebih lanjut, Ety menyebut, pengurangan polusi udara bisa juga dilakukan dengan rutin melakukan uji emisi terhadap kendaraan bermotor. Sehingga gas buang yang dihasilkan, tidak melebihi ambang batas yang telah ditentukan.

 “Uji emisi kendaraan bermotor juga penting dilakukan untuk mengukur gas buang yang dihasilkan. Sehingga tidak ikut menyumbang polusi udara berlebih,” terangnya.

Terakhir, Ety berpesan dan mengajak masyarakat untuk beralih menggunakan transportasi umum, berjalan kaki maupun bersepeda. Ety juga mendukung adanya kegiatan Car Free Day (CFD) sebagai upaya menekan polusi udara.

“Terlepas dari kebisingan dan polusi, motor dan mobil bertanggung jawab atas peningkatan kematian akibat kecelakaan. Jadi, mari beralih untuk menggunakan kendaraan bebas polusi,” tutupnya. (JD 08/ED 01/EUD02)