berita.depok.go.id - berita.depok.go.id - Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono menghadiri rapat paripurna Peresmian Pemberhentian dan Pengganti Antar Waktu (PAW) anggota DPRD Depok sisa masa jabatan 2019-2024 dari Fraksi Gerindra yang digelar hari ini. Dalam rapat tersebut, dilantik Mochammad Sakam menjadi anggota DPRD Depok sisa jabatan tahun 2019-2024, menggantikan Iman Yuniawan.
"Bang Iman telah memberikan darma bakti dan dedikasinya kepada masyarakat Depok dan konstituennya. Semoga semua amal baktinya dapat tercatat sebagai ibadah di sisi Tuhan Yang Maha Kuasa," tutur, Bang Imam sapaannya, kepada berita.depok.go.id, disela-sela rapat paripurna Peresmian Pemberhentian dan PAW anggota DPRD Depok, di Ruang Sidang Paripurna DPRD Depok, Senin (17/07/23).
Bang Imam, turut mengucapkan selamat kepada Mochamad Sakam yang dilantik menjadi anggota DPRD Depok. Ia berharap dengan jabatannya saat ini, Mochamad Sakam dapat melaksanakan amanah seadil-adilnya dan dapat meneruskan tugas-tugas yang telah dirintis oleh Iman Yuniawan.
Dirinya juga meminta Mochamad Sakam tetap menjalin kerjasama dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Depok dalam upaya mewujudkan kesejahteraan masyarakat Kota Depok.
"Semoga kita dapat menumbuhkan semangat kebersamaan seluruh elemen masyarakat dalam membangun Kota Depok yang maju, berbudaya dan sejahtera," harap Bang Imam.
Sementara itu, Ketua DPRD Depok, Tengku Muhammad (TM) Yusufsyah Putra turut mengapresiasi Iman Yuniawan atas jasa dan pengabdiannya kepada DPRD Depok selama periode 3 September 2019 hingga 5 Juli 2023. Ia juga mengucapkan selamat kepada Mochamad Sakam yang telah diambil sumpah dan janjinya selaku anggota DPRD Depok sisa masa jabatan 2019-2024.
"Semoga bapak Haji Sakam dapat segera melaksanakan aktifitas dan agenda-agenda DPRD yang sudah terjadwal," tutup dia. (JD09/ED01)