Temukan informasi terkini dengan mengikuti akun sosial media kami

News Other Pemerintahan Pemimpin Baru
Antisipasi Lonjakan Sampah Saat Lebaran, Supian Suri Tinjau TPA Cipayung dan 28 UPS
JD09 - berita depok

134
Jumat, 21 Mar 2025, 15:48 WIB

Wali Kota Depok, Supian Suri didampingi Wakil Wali Kota Depok, Chandra Rahmansyah melakukan monitoring ke TPA Cipayung, Jumat (21/03/25). (Foto : JD01/Diskominfo Depok).

berita.depok.go.id - Wali Kota Depok, Supian Suri, melakukan monitoring ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipayung dan 28 Unit Pengolahan Sampah (UPS) melalui zoom meeting di Kantor UPT TPA Cipayung, Jumat (21/03/25).

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan pengolahan sampah menjelang Hari Raya Idulfitri 1446 H, di mana volume sampah diprediksi meningkat drastis.

"Hari ini kami bersama Pak Wakil Wali Kota melihat langsung kondisi TPA dan UPS. Kami menganggap masalah sampah ini sudah dalam kondisi darurat, sehingga langkah-langkah konkret harus segera diambil," ujar Supian Suri, kepada berita.depok.go.id 

Salah satu solusi yang tengah dijalankan Pemkot Depok adalah pengelolaan sampah berbasis kecamatan.

Supian Suri menekankan bahwa UPS yang tersebar di berbagai wilayah harus dioptimalkan agar tidak terjadi penumpukan sampah di Hari Raya Idulfitri. 

"Saya ingin memastikan UPS ini benar-benar berfungsi maksimal. Sebab, saya sudah membayangkan bagaimana lonjakan volume sampah saat Lebaran nanti. Kita harus siapkan solusi, berapa pun biaya yang diperlukan," tegasnya.

Selain itu, ia juga menyebutkan bahwa Depok tidak bisa hanya bergantung pada program-program dari luar, seperti rencana pembangunan Refuse Derived Fuel (RDF) berkapasitas 300 ton dari kementerian terkait, yang hingga kini belum terealisasi.

"Kalau kita hanya menunggu program dari luar, sementara kondisi TPA kita semakin darurat, ini justru bisa berbahaya. Oleh karena itu, kita harus mencari alternatif lain untuk menyelesaikan permasalahan sampah," tambahnya.

Untuk mengatasi permasalahan sampah di Depok, Supian Suri memaparkan tiga langkah strategis yang sedang ditempuh yaitu, pengelolaan sampah organik dengan maggot, optimalisasi bank sampah dan pengolahan residu dengan teknologi alternatif. (JD 09/ ED 01). 


Apa reaksi anda?
0
0
0
0
0
0
0